Lampung Utara, Sikap Indonesia –  Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Utara menggelar rapat paripurna istimewa dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Lampung ke-59 tahun 2023, di gedung DPRD setempat, Senin (20/3/2023).

Rapat paripurna dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Lampung Utara Wansori, S.H., Ia menyampaikan  kegiatan pada hari ini merupakan kegiatan peringatan ulang tahun provinsi Lampung dengan harapan kepada seluruh lapisan masyarakat dapat saling bersinergi menjadikan Lampung yang jaya dan terdepan.

“Kegiatan hari ini sidang paripurna istimewa, berkaitan dengan hari ulang tahun provinsi Lampung yang ke 59 semoga Lampung Berjaya dapat Bersinergi menjadi Lampung terdepan” terangnya.

Melaui momentum peringatan hari jadi Provinsi Lampung, Ketua DPRD Lampura juga berharap dapat memberikan makna dan rasa syukur serta motivasi untuk meningkatkan semangat pengabdian.

Ketua DPRD Lampung Utara Wansori  juga mengucapkan rasa terima kasih kepada para  sesepuh, tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh agama, para pejuang dan pendiri, para gubernur dan wakil gubernur periode sebelumnya beserta keluarga, yang telah mencurahkan segenap perhatian, pikiran dan perbuatan, demi kemajuan Provinsi Lampung.

Dalam kesempatan itu pula, dirinya mengapresiasi jajaran pemerintahan provinsi dan   kabupaten/kota  yang selama ini telah bekerja keras dan membangun sinergi yang kuat, sehingga Provinsi Lampung dapat berhasil meraih berbagai capaian pembangunan secara positif.  

“Semoga niat dan amal baik mereka mendapatkan ganjaran yang terbaik disisi Allah SWT dan semoga kita semua dapat meneruskan dan mengemban amanah mereka untuk terus menerus bertekad dan berbuat untuk melanjutkan cita-cita perjuangan mereka dalam rangka memajukan Provinsi Lampung yang kita cintai ini,” kata Wansori.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Lampung Utara, Drs.H.Lekok. MM., menyampaikan sambutan dari Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, mengatakan, Pemprov Lampung sangat mengapresiasi peranan yang telah dilakukan oleh pihak legislatif. Mulai dari penyusunan anggaran, pengawasan, dan kontrol kebijakan pemerintahan daerah.

Di kesempatan itu ia mengatakan, pertumbuhan ekonomi Provinsi Lampung pada triwulan II tahun 2022 menjadi yang tertinggi di Indonesia dengan pencapaian sebesar 9,12 persen. Pertumbuhan ekonomi itu didukung oleh peningkatan produksi dan nilai tambah pertanian yang memberikan kontribusi sebesar 28 persen terhadap Produk Domestik Regional Bruto/PDRB.

“Kondisi perekonomian itu berhasil menurunkan tingkat pengangguran terbuka sebesar 0,16 persen dan berdampak langsung pada penurunan angka kemiskinan yang kemiskinan yang cukup signifikan dari 12,62 persen per Maret 2021 menjadi 11,44 persen per Maret 2022,” tutur dia.

Hadir dalam paripurna tersebut, Sekertaris Daerah (Sekda) Lekok mewakili Bupati Lampung Utara, TNI, Kepolisian, Kejaksaan, Rutan, Tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat dan perwakilan dari instansi lainnya di kabupaten Lampung. (AC/rd/Aryani)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.